Hidayatullah.com – Ulama Saudi dan Anggota Dewan Ulama Senior, Syekh Youssef bin Muhammad bin Saeed, akan menyampaikan khutbah Arafah untuk ibadah haji tahun 2023 ini.
Sementara, Syekh Maher bin Hamad Al-Muaiqly, imam dan pengkhutbah Masjidil Haram, akan menjadi imam cadangan. Keputusan ini tertuang dalam perintah Otoritas Tertinggi Saudi.
Syekh Bin Saeed pernah menjabat sebagai guru di Masjidil Haram di Makkah, Masjid Nabawi di Madinah, dan beberapa masjid lainnya. Dia juga bekerja sebagai khatib di sejumlah masjid dan tempat sholat Ied selama lebih dari 20 tahun. Dia berpartisipasi dalam program-program dari berbagai kementerian dan universitas.
Syekh Bin Saeed memegang sejumlah posisi, termasuk anggota Dewan Ulama Senior. Dia diangkat sebelumnya sebagai wakil menteri Urusan Islam untuk jangka waktu empat tahun.
Dia menjabat sebagai profesor, profesor asosiasi, asisten profesor, dosen, dan asisten pengajar, selain berbagai posisi akademik di Universitas Islam Imam Muhammad bin Saud.
Beliau juga menjabat dalam berbagai kapasitas lain seperti ketua Komite Keamanan Siber di Kementerian Urusan Islam, ketua Komite Kompetisi Alquran di kementerian, wakil ketua Komite Haji di kementerian, dan Ketua Panitia Penerjemahan Al-Qur’an di Komplek Percetakan Al-Qur’an Raja Fahd.
Syekh Bin Saeed menghafal Al-Qur’an sejak usia dini. Gurunya termasuk ulama terkenal seperti mantan Mufti Agung Saudi Sheikh Abdulaziz bin Abdullah bin Baz, dan Mufti Agung Sheikh Abdulaziz bin Abdullah Al-Sheikh. Sheikh Bin Saeed memperoleh gelar sarjana dari College of Fundamentals of Religion di Riyadh dan gelar master dan gelar Ph.D. Ia juga penulis lebih dari 30 buku.*