Hidayatullah.com–Pemerintah Pakistan mengatakan bahwa tentaranya terlibat dengan pasukan Amerika Serikat dalam pembunuhan pemimpin tertinggi al-Qaidah, Usamah bin Ladin. Pernyataan tersebut dikeluarkan setelah stasiun televisi Pakistan Geo TV mengutip gambar Usamah tewas.
Kepala Dinas Intelejen Pakistan hari Senin (2/5) menegaskan bahwa Usamah bin Ladin beserta salah seorang putranya telah tewas dalam operasi gabungan pasukan Amerika Serikat dan Pakistan.
Direktur Jenderal Intelejen Dalam Negeri Pakistan, Letjen Ahmad Shuja menyatakan bahwa Usamah bin Ladin tewas di Islamabad, sekitar enam puluh kilometer sebelah timur laut ibukota Islamabad.
Seorang pejabat intelejen juga mengatakan kepada kantor berita Jerman bahwa operasi tersebut dimulai setelah tengah malam, dan berlangsung selama berjam-jam.
Ia juga menambahkan, proses operasi yang sebenarnya terjadi dilakukan oleh pasukan khusus Amerika, kemudian didukung oleh pasukan Pakistan.
Sebelumnya, dalam pernyataan resmi di Washington Obama mengatakan bahwa yang membunuh Usamah adalah pasukan Amerika Serikat. Ratusan warga Amerika lalu berkumpul di Washington dan New York untuk meluapkan kegembiraan atas keberhasilan Amerika dalam memerangi al-Qaidah.*