Hidayatullah.com–Ketua mahkamah tertinggi Arab Saudi Saleh bin Humaid memperingatkan bahwa krisis di dunia Muslim sekarang in telah memecah perhatian umat daripada mengikuti masalah yang penting.
Dalam pertemuan Liga Muslim Dunia di mana ia menjadi ketua sesi kedua dalam pertemuan selama tiga hari di Makkah, Ahad (24/7), Bin Humaid mengatakan masalah penting dan serius itu antara lain masalah Palestina.
Menyinggung perkembangan krisis di dunia Muslim saat ini, Bin Humaid menekankan pentingnya para ulama untuk memberikan bimbingan kepada para pemimpin dan umat Islam.
Konferensi tiga hari Liga Muslim Dunia dibuka pada hari Sabtu (23/7) oleh Gubernur Makkah Pangeran Khalid Al Faisal.
Anggota Dewan Fiqh Islam Liga Muslim Dunia Muhammad Al Usmani dan Rektor Universitas Salafy Pakistan Taher Mahmud menjadi pembicara kunci dalam petemuan itu. Mereka membahas masalah hak dan kewajiban seorang penguasa.
Beberapa pembicara lain di antaranya adalah Sekretaris Jenderal Dewan Tertinggi Urusan Islam Arab Saudi Saleh Al Aid yang membahas tentang keamanan negara, dan anggota Dewan Tinggi Masjid Dunia Abu Lubabah Saleh yang membahas perkembangan sosial dan ekonomi akibat revolusi Tunisia.
Hadir pula dalam konferensi itu Mufti Besar Arab Saudi Abdul Aziz bin Abdullah Al Asyeikh dan Sekretaris Jenderal Liga Muslim Dunia Abdullah Al Turki.*
Keterangan foto: Saleh bin Humaid.