Hidayatullah.com—Seorang pembantu rumah tangga asal Indonesia di Abu Dhabi didakwa melakukan guna-guna atas keluarga majikannya, lapor The National (21/5/2012)
Menurut dakwaan jaksa, keluarga majikan pembantu itu melaporkannya ke polisi, setelah menemukan sebuah kotak berisi barang-barang milik mereka dan tulisan yang tidak dapat dimengerti artinya.
Kepada polisi keluarga tersebut mengatakan, mereka sedang pindah rumah ketika curiga melihat si pembantu sangat posesif terhadap kotak tersebut.
Kotak itu ternyata berisi foto keluarga mereka, dompet milik ayah mereka, perhiasan milik ibu mereka yang disimpan di tempat rahasia, sebuah cotton bud yang telah terpakai, sehelai rambut yang diyakini milik salah satu anggota keluarga majikan, serta sejumlah tulisan.
Saat diperiksa pembantu itu menyangkal tuduhan bahwa dirinya melakukan guna-guna. Ia beralasan, foto keluarga majikannya disimpan untuk mengenang saat-saat bahagia tinggal bersama mereka. Dan tulisan aneh itu adalah teks doa-doa.
Pihak kejaksaan menyeret PRT asal Indonesia itu ke pengadilan dengan pasal pencurian.*