Hidayatullah.com—Warga London sudah menyaksikan berdirinya gedung pencakar langit yang menjadi landmark baru kota itu selama berbulan-bulan, namun baru hari Jumat ini (1/2/2013) mereka dapat memasuki The Shard untuk pertama kalinya.
Walikota London Boris Johnson menggunting pita tanda peresmian bangunan tinggi itu dibuka untuk umum. Dalam pidatonya dia berkata, “Ini adalah bangunan unik, satu-satunya bangunan yang menurut saya kelihatan seperti ujung tongkat intergalaksi! Sesuatu yang menurut saya akan menangkap imajinasi orang-orang dan banyak orang berbondong-bondong untuk memasukinya!”
Sebanyak 130.000 lembar tiket terjual habis untuk acara pembukaan dan melihat-lihat koleksi galeri di dalam gedung setinggi 244 meter itu.
“Tidak mungkin bisa naik ke sini, kemudian melihat pemandangan seluruh kota yang sangat menakjubkan, lalu sama sekali tidak jatuh cinta dengannya. Ini adalah London yang belum pernah anda lihat sebelumnya,” kata koresponden Euronews, salah satu dari orang pertama yang bisa naik ke puncak lantai 72.*