Hidayatullah.com—Seorang wanita asal negara bagian Texas hari Jumat (7/6/2013) didakwa mengirim surat beracun ricin kepada Presiden Barack Obama, lansir sebuah media AS dikutip Xinhua.
Wanita bernama Shannon Guess Richardson, 35, muncul di pengadilan di Texarkana, Texas, dengan tuntutan melakukan komunikasi yang mengancam keselamatan presiden, lapor Houston Chonicle.
Richardson diduga tidak hanya mengirim surat beracun ke Gedung Putih, tetapi juga ke Walikota New York Michael Bloomberg dan kelompok pendukung Blomberg soal pengetatan kepemilikan senjata.
Pihak berwenang mengatakan, isi dari surat itu diyakini sebagai ancaman kekerasan terhadap para pendukung pengendalian kepemilikan senjata api.
Richardson diketahui berprofesi sebagai aktris. Dia muncul di beberapa film dan televisi dengan nama Shannon Guess. Dalam informai tentang dirinya di database perfilman IMDb, Shannon berperan dalam film televisi “The Vampire Diaries” dan “The Walking Dead”. Dia juga mendapatkan peran kecil di film “The Blind Side” dan menjadi bintang iklan Avis.
Pihak berwenang mengatakan, jika terbukti bersalah Shannon dapat dihukum dengan penjara maksimal 10 tahun.
Sementara itu San Franscisco Chronicle yang mengutip keterangan FBI melaporkan, Richardson awalnya menghubungi Biro Penyelidik Federal (FBI) pada 30 Mei lalu untuk memberitahu bahwa pengirim surat beracun untuk Obama adalah suaminya. Namun, dia gagal melewati tes poligraf dan penyidik merasa curiga sebab cerita yang disampaikan wanita itu saling bertentangan. Akhirnya dia mengaku sebagai pengirimnya, tetapi suaminya yang mengetik dan menyuruhnya mencetak lalu mengirimkannya.
Dalam laporan media AS juga disebutkan bahwa pasangan itu sedang menjalani proses perceraian dan si wanita yang telah memiliki lima anak itu, sekarang sedang hamil.
Hingga saat ini belum ada tuntutan hukum atas suaminya, Nathaniel Richardson, seorang vteran tentara berusia 33 tahun, kata pengacaranya.*