Hidayatullah.com—Sasha Obama, putri kedua Presiden Amerika Serikat Barack Obama, meninggalkan kenyamanan di Gedung Putih untuk mengisi liburan musim panas dengan bekerja di sebuah restoran seafood, lapor media AS.
Dilansir Boston Herald (3/8/2016), Sasha yang menggunakan nama aslinya Natasha, bekerja di restoran Nancy’s di Martha’s Vineyard pekan ini. Dia menangani bagian kasir, membersihkan meja dan mempersiapkan restoran sebelum dibuka pada jam makan siang.
“Dia kerja di bawah di bagian takeout,” kata seorang pelayan di restoran laris tersebut.
“Kami awalnya heran kenapa ada 6 orang yang membantu gadis itu, tapi kemudian kami tahu siapa mereka,” imbuhnya.
Sasha melakoni pekerjaan musim panasnya dengan kawalan enam agen Secret Service, satuan pengawal kepresidenan AS, yang duduk di luar restoran di dalam sebuah kendaraan besar Suburban SUV dan di kursi-kursi yang tersedia di restoran itu.
Setelah jam kerjanya berakhir, Sasha dan seorang temannya yang mengenakan seragam restoran lengkap dengan atribut topi, terlihat membawa satu baki minuman untuk para pengawalnya, lalu naik ke SUV dan pergi dari tempat makan terkemuka itu.
Nancy’s adalah restoran favorit keluarga Presiden Obama, yang selalu dikunjungi setiap mereka liburan tahunan ke Martha’s Vineyard. Keluarga Obama kabarnya berteman dengan pemilik rumah makan itu, Joe Moujabber, jadi tidak heran mengapa Sasha memilih bekerja di sana.
Putri bungsu Obama itu bekerja di paruh pertama selama 4 jam di restoran populer berkapasitas 350 kursi tersebut. Dia mengakhiri pekerjaannya setengah jam sebelum restoran itu buka di waktu makan siang pada pukul 11:30. Konon katanya dia hanya bekerja sampai hari Sabtu ini, ketika keluarganya datang untuk menikmati liburan selama dua pekan.
“Dia sudah di sini beberapa hari,” kata salah seorang gadis pelayan di bagian takeout kepada Boston Herald. “Agak-agak gak jelas gitu,” imbuhnya.
Gedung Putih menolak untuk memberikan komentar seputar kegiatan putri Obama di restoran tersebut.
Keluarga Obama diketahui berusaha membesarkan kedua putri mereka senormal mungkin seperti anak-anak di Amerika pada umumnya, meskipun ayah mereka menjabat sebagai kepala negara. Kemungkinan karena itu mereka membiarkan gadis berusia 15 tersebut mengisi liburan musim panasnya dengan bekerja di restoran.
Sasha dan kakaknya Malia, yang akan kuliah di Universitas Harvard mulai 2017 setelah istirahat satu tahun usai lulus SMA, bulan Maret lalu ikut menghadiri jamuan makan kenegaraan di Gedung Putih. Aksi keduanya dalam acara pesta di Gedung Putih saat berfoto dengan pemeran film “Deadpool” Ryan Reynolds menjadi viral di dunia maya.
“Kami biasanya tidak mengajak anak-anak,” kata Michelle Obama kepada Entertainment Tonight ketika itu. “Kami berusaha membuat kehidupan mereka senormal mungkin.”
Media di Amerika juga heboh ketika Malia Obama terlihat asyik joget menikmati dentuman musik di Lollapalooza Festival di Chicago dan di klub malam di Amsterdam, Belanda, belum lama ini.*