Hidayatullah.om– Akibat kelalaian pengemudi, setidaknya 15 warga Muslim Thailan meninggal dalam insiden karamnya perahu wisata yang terjadi di Sungai Chao Phraya di Ayutthaya, Thailand, demikian pernyataan resmi pejabat Thailand sebagaimana dikutip Kantor BERNAMA Senin (19/09/2016).
Polisi menyatakan kapal dua lantai itu yang membawa lebih dari 100 orang warga Muslim yang karam. Tidak ada warga asing dilaporkan dalam kejadian itu.
Polisi juga menyatakan kapal tersebut terlalu sarat dengan penumpang dan seharusnya hanya membawa 50 penumpang saja namun membawa 150 penumpang yang terdiri dari masyarakat Islam dari Sungai Chao Phraya di Ayutthaya.
Akibat musibah ini, 13 orang termasuk seorang anak lelaki berusia tiga tahun mati lemas, 39 terluka, sebagian masih hilang.
Mayor Thanach Saengarun dari kepolisian Ayutthaya mengatakan, sampai hari ini, aparat masih melakukan pencarian penumpang yang masih hilang akibat kejadian pada pukul 5.00 sore waktu setempat itu.
Semua penumpang yang terluka dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan, sambil operasi pencarian dan penyelamatan korban yang hilang masih terus dilakukan.
Meskipun pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kejadian, beberapa saksi seperti dilaporkan oleh media lokal mengklaim perahu penumpang itu menabrak penghalang beton yang berfungsi sebagai dermaga sebelum karam.*