Hidayatullah.com—Inggris mengalokasikan dana 8,4 juta pound ($10,49 juta) untuk penelitian efek jangka panjang yang dialami pasien-pasien penderita Covid-19, kata Kementerian Kesehatan hari Ahad (5/7/2020).
Coronavirus baru penyebab Covid-19 dipantau telah menimbulkan banyak dampak kesehatan pada sebagian pasien selain dari gangguan pada sistem pernapasan. Namun, efek virus yang bernama resmi SARS-CoV-2 itu terhadap orang-orang yang positif dan tidak menampakkan gejala belum diketahui sepenuhnya.
“Seiring dengan upaya kita memerangi pandemi global ini, kita belajar lebih banyak dan lebih banyak lagi tentang dampak yang ditimbulkan penyakit ini, tidak hanya terhadap kesehatan secara langsung, tetapi kondisi fisik jangka panjang dan kesehatan mental juga,” kata Menteri Kesehatan Matt Hancock seperti dikutip Reuters.
Kementerian Kesehatan Inggris mengatakan 10.000 orang akan ambil bagian dalam penelitian itu, yang akan dipimpin oleh Universitas Leicester dan rumah sakit yang ada di kota itu.
Sampel dari paru-paru dan darah pasien akan diambil dan diasesmen dengan teknologi pencitraan canggih, dan temuan-temuannya akan digunakan untuk mengembangkan bentuk baru perawatan yang sesuai dengan kondisi pasien.*