Hidayatullah.com- Umat Islam saat ini tengah di hadapkan dengan problematika aliran-aliran sesat yang terus berupaya untuk menghancurkan Islam bahkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), seperti Zionisme, Syi’ah, serta Komunis Gaya Baru (KGB).
Berdasarkan hal itu, Markaz Dakwah yang berpusat di Malang menyelenggarakan “Deklarasi Nasional Gabungan Masyarakat Penyelamat NKRI Dari Konspirasi Aliran-Aliran Sesat; Zionis, Salibis, Syi’ah dan Komunis Gaya Baru”.
Menurut Ir. Andri Kurniawan, M.Ag, selaku Ketua Markas Dakwah kepada hidayatullah.com Deklarasi Nasional digelar pada Ahad (26/10/2014) dihadiri oleh ribuan umat Islam baik dari Malang maupun lintas daerah.
Salah satu rangkaian acara ialah orasi yang disampaikan oleh delapan pemateri yang masing-masing menjelaskan pembahasan yang berbeda.
Deklarasi Nasional yang dibacakan Ir. Andri Kurniawan, M.Ag akhirnya mengeluarkan lima rekomendasi dan kesimpulan, sebagai berikut:
Pertama, menyerukan kepada ulama, tokoh masyarakat dan seluruh aktivis Islam untuk memperkuat tali silaturahim dan ukhuwah Islamiyah serta menutup celah adu domba di antara umat Islam.
Kedua, menyerukan ulama, tokoh masyarakat dan seluruh aktivis Islam untuk bersatu padu, berjuang untuk menghadapi tantangan umat (Zionis, Salibis, Komunis dan Syi’ah) melalui dakwah dan jihad.
Ketiga, kebiadaban Zionis Yahudi internasional terhadap umat Islam Palestine masih terus berlangsung hari ini, maka perjuangan untuk melemahkan kekuatan zionis yahudi internasional dengan seluruh jaringannya di Indonesia tetap merupakan kewajiban seluruh umat Islam.
Keempat, menyerukan ulama, tokoh masyarakat dan seluruh aktivis Islam untuk membangun kekuatan umat terhadap konspirasi Zionis, Salibis, Komunis dan Syi’ah dengan jalan:
a. Mengembalikan loyalitas hanya kepada Allah Subhanahu Wata’ala dan Rasul-Nya.
b. Mengobarkan semangat fi sabilillah sebagaimana telah ditegakkan oleh Rasulullah dan para sahabatnya.
c. Melakukan I’dad (baca: persiapan secara menyeluruh) di tengah-tengah lemahnya kaum muslimin.
d. Membangun persatuan dan kesatuan shaf di tengah perselisihan umat
e. Mempersiapkan generasi 554 (Qur’an Surat Al Maidah ayat 54)
Kelima, untuk menindaklanjuti rekomedasi di atas akan dibentuk sebuah aliansi bersama guna membentengi umat dari konspirasi Zionis, Salibis, Komunis dan Syi’ah.*