Hidayatullah.com– Menjelang kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz Al-Saud ke Indonesia, sempat beredar kabar bahwa Raja Salman akan melakukan pertemuan dengan Ketua Dewan Pembina GNPF MUI, Habib Rizieq Shihab.
Kabar itu ditanggapi Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Syeikh Osamah bin Muhammed Al-Shuibi, dalam jumpa pers seusai menghadiri sebuah acara di Pesantren Nuu Waar, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Ahad (26/02/2017).
Dubes Saudi mengatakan, pertemuan antara Raja Salman dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) itu akan terjadi jika memang direkomendasikan oleh pemerintah Indonesia.
Agenda Kunjungan Raja Salman: Dari Istana Bogor, Gedung DPR, Masjid Istiqlal, sampai Bali
Dubes Saudi membenarkan akan ada pertemuan Raja Salman dengan para tokoh atau perwakilan agama Islam di Indonesia. Pertemuan itu diorganisasi oleh Kementerian Luar Negeri RI (Kemlu).
Kemlu, katanya, yang akan menentukan pihak-pihak mana yang akan bertemu atau melakukan pertemuan dengan Raja Salman.
“Dia (Kemenlu) nanti yang memilih nama-nama dari para tokoh atau pemimpin agama tersebut,” ujar Syeikh Osamah kepada hidayatullah.com dan wartawan lain.
Bagaimana soal kepastian pertemuan Raja Salman dengan Habib Rizieq?
“Jika pemerintah Indonesia merekomendasi Habib Rizieq, maka pertemuan itu ada (terjadi),” jawabnya.
“(Jadi) kami menunggu saja nama-nama yang diajukan pemerintah Indonesia,” lanjutnya.
Habib Rizieq: 75 nilai Syariat sudah Diterapkan di Indonesia
Raja Salman dan rombongannya dijadwalkan berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017.*