Hidayatullah.com– Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 4,8 terjadi di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin malam ini (07/01/2019).
Berdasarkan informasi dari BMKG, tempa terjadi pada kedalaman 21 kilometer, dirasakan di Sukabumi, Garut, Tasikmalaya, dan Ciamis.
“#Gempa Mag:4.8, 07-Jan-19 22:04:09 WIB, Lok:8.15 LS, 107.88 BT (Pusat gempa berada di laut 62 km Barat Daya Kab. Tasikmalaya), Kedlmn:21 Km Dirasakan (MMI) II-III Tasikmalaya, II-III Sukabumi, II-III Garut, II-III Ciamis, II-III Pangandaran #BMKG,” catat BMKG lewat akun Twitter resminya, @infoBMKG, malam ini.
Menurut Kepala Pusat Data, Informasi, dan Hubungan Masyarakat BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, gempa tersebut sejauh ini tidak merusak.
“Gempa tidak merusak. Umumnya bangunan rusak jika gempa dirasakan di atas V MMI. BPBD masih memantau,” ujarnya lewat akun Twitter resminya, @Sutopo_PN malam ini.
“Laporan awal dari BPBD seperti itu. BPBD masih melakukan pemantauan. Akan dilaporkan jika ada perkembangan lebih lanjut,” tambahnya.*