Hidayatullah.com–Gerakan perlawanan Hamas, Kamis (23/10/2014) menyerukan masyarakat untuk bergabung dalam aksi solidaritas bersama terhadap Masjid Al-Aqsha di Hebron, Jum’at (24/10/2014) siang ini sehabis shalat Jum’at.
Gerakan Hamas menyerukan semua faksi dan lembaga resmi di Palestina bergabung dalam aksi solidaritas masjid Al-Aqsha Mubarak, selain untuk intifadah dan menghentikan Yahudisasi Zionis yang terus melakukan pelanggaranya dengan rencananya membagi Al-Aqsha.
Aksi akan digelar di Masjid Abdul Hayyi, Rasul jaurah, utara kota, demikian dikutip PIC.
Sementara itu, keamanan Zionis sebelumnya membubarkan aksi solidaritas Al-Aqsha pada Jum’at kemarin di semua wilayah di Tepi Barat. Mereka menganiaya peserta demonstran dan menangkapi puluhan peserta aksi.*