Hidayatullah.com– Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Hasto Wardoyo mengungkapkan bahwa puasa Senin-Kamis dan mandi pada sepertiga malam di waktu akhir bagus buat kesehatan.
Selain itu, pria yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Instansi Kesehatan Reproduksi dan Bayi Tabung di RSUP Dr Sardjito Yogyakarta itu mengungkapkan, tidak makan nasi juga bagus buat kesehatan.
Hasto mengaku bahwa ia tidak mengonsumsi nasi selama tujuh tahun terakhir dan menggantinya dengan karbohidrat lain dari buah-buahan serta umbi-umbian.
“Saya tidak makan nasi, tidak sama sekali. Kadang saya puasa Senin Kamis itu pengaruh banget buat kesehatan. Kita menjadi prima dan sehat,” ujarnya di kantor BKKBN Jakarta, Jumat (06/12/2019) kutip RRI.co.id.
Baca: BDK Aceh Ajak Selalu Sahur di Penghujung Waktu, Penuh Berkah
Menurut Hasto, mandi tengah malam merupakan rahasia kenapa ia sering disebut awet muda oleh banyak orang. Resep ini ia jalani sudah hampir dua tahun lamanya.
“Mandi di golden period, mandi di waktu yang tepat. Ini resep murah dan gratis. Banyak salon-salon terkenal memakai cara ini dengan harga yang mahal tapi saya tidak,” ungkapnya.
Menurut mantan Bupati Kulon Progo ini, mandi pada waktu yang tepat adalah di jam setelah shalat ashar dan sebelum shalat maghrib serta mandi pada tengah malam juga sangat manjur khasiatnya, terutama di sepertiga akhir malam.
“Saya mandi di sepertiga malam yang akhir, pukul dua pagi sampai subuh itu kandungan ozon dalam air sangat tinggi, saya lakukan itu secara gratis dan sama halnya dengan yang dilakukan di salon-salon mahal. Intinya mandi di waktu yang tepat, setelah shalat ashar dan sebelum shalat maghrib itu juga bagus airnya,” paparnya.
Baca: Dokter Nutrisi Imbau Orangtua Ajarkan Anak Puasa Secara Bertahap
Pria yang berlatar belakang sebagai dokter kebidanan dan kandungan ini pun juga menekankan, mandi tengah malam tidak mengakibatkan penyakit reumatik asal dilakukan dengan tepat.
“Jangan mandi setelah maghrib hingga pukul 12 malam itu jangan, tapi mandilah di jam 1 pagi, jam 2 pagi sampai subuh itu bagus kandungan ozon dalam air dan itu enggak menimbulkan penyakit reumatik,” ungkapnya.*