Hidayatullah.com—World Health Organization (WHO) mengubah pendapatnya soal masker penutup wajah, organisasi kesehatan itu sekarang menyarankan orang agar mengenakan masker di tempat umum guna mencegah penyebaran coronavirus penyebab Covid-19.
Lembaga dibawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa mengatakan informasi baru menunjukkan bahwa masker dapat memberikan perlindungan bagi penggunanya dari cipratan (droplet) bibit penyakit.
WHO pernah mengatakan bahwa tidak ada cukup bukti untuk menyatakan bahwa orang sehat seharusnya mengenakan masker.
Sebelum ada imbauan WHO ini, sejumlah negara sudah lebih dulu mengharuskan semua warganya mengenakan masker penutup wajah ketika keluar rumah, tidak hanya bagi yang sakit saja.
Dr Maria Van Kerkhove, pakar senior teknis di WHO untuk urusan Covid-19, mengatakan kepada Reuters Jumat (6/6/2020) bahwa rekomendasinya adalah agar orang mengenakan “masker kain, yaitu bukan masker bedah.”
WHO sebelum ini selalu mengatakan masker medis seharusnya dikenakan oleh orang yang sakit dan petugas yang merawat mereka.
Rekomendasi terbaru ini, menurut WHO, dipicu oleh hasil studi baru-baru ini. “Kami menyarankan pemerintah untuk mendesak masyarakat publik mengenakan masker,” Dr Van Kerkhove.
Pada saat yang sama, WHO menekankan bahwa masker hanyalah salah satu alat yang dapat mengurangi risiko penularan, dan jangan lantas menjadikan publik merasa aman terlindungi sepenuhnya dari Covid-19.
“Masker itu sendiri tidak akan melindungi Anda dari Covid-19,” kata Dirjen WHO Dr Tedros Adhanom Ghebreyesus seperti dilansir BBC.*