Hidayatullah.com–Bank Islam Abu Dhabi (ADIB) awal pekan ini (08/8) mengumumkan bahwa pihaknya telah membawa kiswah penutup Ka’bah yang berusia 200 tahun ke Uni Emirat Arab, untuk dipamerkan selama bulan suci Ramadhan.
Tujuan pameran itu menurut ADIB adalah sebagai pendidikan bagi masyarakat Uni Emirat tentang kekayaan seni Islam dan menunjukkan salah satu ikon sejarah Islam.
Kiswah yang dipamerkan merupakan penutup Ka’bah yang pembuatannya diperintahkan oleh Sultan Salim III pada tahun 1219 Hijriyah (1804-1805 M). Secara historis sangat penting, karena kiswah tersebut merupakan kiswah terakhir yang dibuat dengan ornamen berwarna-warni oleh kekhalifahan Turki Ustmani.
Ka’bah mulai dihiasi dengan penutup kiswah sejak tahun ke-9 Hijriyah (630 M). Tradisi itu terus dilestarikan hingga saat ini. Kiswah diganti setiap tahunnya pada bulan Dzulqa’dah tanggal 25.*