Hidayatullah.com—Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta dan Universitas Darunnajah Jakarta mendapatkan kesempatan dan kemuliaan untuk menjadi tuan rumah Program Buka Puasa Pelayan Dua Tanah Suci Raja Salman bin Abdul Aziz Al-Saud di Indonesia, Sabtu, 10 Ramadan 1444 H/1 April 2023 M.
Acara ini dihadiri Syekh Ahmad bin Isa Al-Hazimi, Atase Agama Kedutaan Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Republik Indonesia, Syekh Al-Baraq bin Abdullah Al-Amir, Sekretaris Eksekutif Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi untuk Republik Indonesia, dan Syekh Dr. Abdullah Al-‘Anazi, Kepala Bidang Media dan Juru Bicara Kementerian Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan Kerajaan Arab Saudi.
Dr. K.H. Sofwan Manaf, M.Si., Pimpinan Pondok Pesantren Darunnajah dan Presiden Universitas Darunnajah, mengucapkan terima kasih kepada Pelayan Dua Tanah Suci Raja Salman bin Abdul Aziz Al Saud, Putra Mahkota Pangeran Muhammad bin Salman, dan Menteri Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan Arab Saudi yang telah menyelenggarakan Program Buka Puasa, juga memberikan hadiah Kurma dan Mushaf Al-Quran.
Syekh Ahmad bin Isa Al-Hazimi, menyampaikan Darunnajah terpilih menjadi tuan rumah program ini karena upaya dan usaha yang telah diberikan Darunnajah untuk mengembangkan pendidikan umat Islam di Indonesia.
Syekh Al-Hazimi juga menyampaikan salam dari Menteri Urusan Islam, Dakwah, dan Penyuluhan Arab Saudi, Syekh Abdul Lathif bin Abdul Aziz Al Syekh, dan Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Republik Indonesia, Yang Mulia Faisal bin Abdullah Al-‘Amoudi untuk asatidz, dosen, santri dan mahasiswa Darunnajah.
Syekh Al-Hazimi juga memberikan tausiyah kepada para hadirin dan mengingatkan keutamaan bulan Ramadan sebagai bulan turunnya Al-Quran, bulan kebaikan, bulan penuh ampunan, dan umat Islam hendaknya meningkatkan ibadah dalam bulan mulia ini. Para asatidz, dosen, santri dan mahasiswa memberikan ucapan terima kasih dengan sama-sama mengucapkan “Syukran li Malik Salman” semoga Raja Salman senantiasa diberikan taufiq, kesehatan dan panjang umur. Semoga kegiatan ini mendapatkan keberkahan dan keridhaan Allah Subhaanahu wa Ta’ala.*/Imam