Hidayatullah.com – Angkatan Bersenjata Yaman yang didukung kelompok Houthi mengklaim berhasil menembak jatuh drone MQ-9 milik Amerika Serikat di atas Al-Hodeidah.
Sejak November 2023, mereka melaporkan telah menjatuhkan 15 drone MQ-9 buatan Amerika. Satu drone tersebut berharga lebih dari 30 juta USD.
Drone terakhir yang ditembak jatuh di atas Yaman terjadi pada 1 Januari 2025, ketika YAF mengumumkan bahwa mereka telah berhasil menembak jatuh drone MQ-9 Amerika dengan rudal permukaan-ke-udara buatan lokal ketika drone itu melakukan misi permusuhan di langit di atas provinsi Marib.
Juru bicara Angkatan Bersenjata Yaman, Yahya Saree pada Selasa (04/03/2025) mengkonfirmasi bahwa dalam 72 jam terakhir pihaknya berhasil menembak jatuh 2 drone jenis tersebut dan merupakan pesawat nirawak ke-14 yang ditembak sejak operasi militer mereka terhadap ‘Israel’.
Saree menekankan bahwa operasi ini merupakan “kemenangan bagi penderitaan rakyat Palestina dan para pejuang mereka dan sebagai bagian dari respon terhadap agresi Amerika-Inggris terhadap Yaman.”