Hidayatullah.com– Aktor tanah air yang juga dikenal sebagai salah satu YouTuber kece, Muhammad Ibrahim alias Baim Wong mendorong para santri agar tetap semangat dan istiqamah.
“Kalian luar biasa, Jangan pernah lupakan kami ya. (Kami) sayang kalian,” tuturnya di kediaman kantor barunya di Jakarta Selatan, Ahad (22/12/2019).
Baim Wong sampaikan di ujung tahun ini, ia dan keluarga mengajak para santri penghafal Al-Qur’an rihlah ke Dufan. Baim Wong mengucapkan terima kasih kepara santri dan pengurus yg sudah berkenan hadir di kediamannya.
Acara syukuran itu digelar atas undangan Baim Wong karena dibukanya kantor baru miliknya. Kenapa akhir tahun ia memilih bersama para santri penghafal Al-Qur’an?
“Sebenarnya semua orang punya pilihan. Kalau saya kebetulan aja memang kantornya baru buka. Kita butuh silaturahim juga, kan. Kayaknya semua itu tergerak karena memang ada lintasan kebaikan dalam hati. Sehingga, saya lakukan ini semua bersama anak-anak penghafal Al-Qur’an,” tutrnya.
Baim Wong mengaku terkadang engga pernah mau merasa macam-macam. Ia melakukan apa yg baginya benar.
Para santri penghafal Al-Quran itu berasal dari Pondok Pesantren Al-Kautsar Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai salah satu pesantren binaan BMH.
Perkenalan dan sinergi Baim Wong dengan BMH dimulai dari Idul Adha beberapa waktu lalu. Baim mengamanahkan hewan kurbannya kepada laznas tersebut untuk kemudian disalurkan kepada masyarakat terpencil dan mengalami ujian kekeringan di Gunung Kidul, DI Yogyakarta.
Koordinator BMH Gerai Bogor Muhammad Irwan merasa syukur atas kegiatan silaturahim dan syukuran tersebut.
“Alhamdulillah, kebahagiaan tersendiri bagi keluarga besar BMH dan Pesantren Al-Kautsar. Di ujung tahun ini Baim Wong dan keluarga mengajak para santri penghafal Al-Qur’an rihlah ke Dunia Fantasi (Dufan), Jakarta,” ungkapnya.* (Irwan/BMH Bogor)