Hidayatullah.com –Syaikh Yusuf al-Qaradhawi mengatakan kepada para jamaah di Doha bahwa dirinya “dipenuhi sukacita” setelah pengurus sepak bola dunia FIFA hari Kamis lalu memilih Qatar dan bukannya Amerika Serikat atau tiga negara lain untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.
Pernyataan Syaikh al-Qaradhawi yang disampaikan pada khutbah Jumat (3/12) tersebut dikutip koran-koran Qatar hari Sabtu. Dia mengatakan, Qatar mengalahkan Amerika Serikat, yang menurutnya selalu berusaha mendominasi setiap urusan di dunia.
Sebagaimana dilansir AP (4/12), Presiden AS Barrack Obama mengatakan FIFA membuat “keputusan salah” dengan memilih Qatar. Namun para pemimpin Arab memandangnya sebagai gebrakan yang akan mengubah persepsi atas Timur Tengah.[di/ap/ hidayatullah.com]