Hidayatullah.com–Setiap tahun selama musim haji, Raja Arab Saudi Abdullah menjamu sejumlah jamaah dari berbagai negara. Tahun ini ada 1.400 orang yang berkesempatan untuk dijamu Raja Abdullah, demikian disampaikan Menteri Urusan Islam Saleh al-Asyeikh akhir pekan kemarin (15/10/2011) sebagaimana dilansir Arab News.
Tahun ini, Raja Abdullah akan menjamu jamaah yang berasal dari Indonesia, India, Bangladesh, Pakistan, Turki, Thailand, Filipina, Kamboja, Kazakhstan, Sri Lanka, Tajikistan, Nepal, afghanistan, Vienam, Malaysia, Rusia, Hong Kong, Mongolia, Singapura dan Myanmar.
Hingga saat ini tidak kurang dari 18.000 Muslim dari seluruh dunia yang menunaikan ibadah haji telah diundang menjadi tamu Kerajaan Saudi. Acara tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Urusan Islam, Wakaf, Dakwah dan Penyuluhan.
“Tahun ini, Muslim dari negara-negara yang tidak tercakup dalam program ini tahun lalu, diundang. Rencana kami adalah untuk mengikutsertakan jamaah dari banyak negara,” papar Al-Asyeikh.*