Hidayatullah.com—Bentrokan baru pecah sejak hari Ahad antara Tentara Nasional Yaman dan pemberontak Houthi di dekat pelabuhan strategis Hodeidah, saluran berita Al-Arabiya melaporkan.
“Bentrokan terjadi di sekitar Universitas Hodeidah dan di sekitar bandara,” kata sumber militer dikutip Middle East Monitor (MeMO).
Mereka menambahkan bahwa Houthi mengirim bala bantuan yang dipersenjatai dengan senjata berat, tank, dan artileri.
Menurut Al-Arabiya, pemberontak Houthi menyerang daerah Al-Jah dan perbatasan pantai untuk hari ketiga berturut-turut. Pemberontak Syiah ini juga membom posisi tentara Yaman di sisi selatan dan timur Kota Hodeidah.
Sebelumnya, beberapa pemberontak Houthi, termasuk seorang komandan, tewas terbunuh dan yang lainnya terluka dalam bentrokan hebat dengan tentara Yaman di Kota Damt, Iraq selatan, kutip Al Arabiya News Channel melaporkan.
Baca: Sejumlah Besar Pemberontak Syiah al Houthi Terbunuh di Hodeida
Jumlah korban diduga melebihi 20, tulis laporan itu menjelaskan, tanpa merinci jumlah yang tewas.
Sumber Yaman mengungkapkan bahwa pasukan Yaman yang didukung Koalisi Arab Saudi menggagalkan dua upaya milisi Houthi untuk menyerang pasukan di pegunungan Al-Hariwa dan di Desa Al-Haqab.
Saksi mata melaporkan bahwa bentrokan hebat berlanjut antara kedua kelompok pada hari Ahad di desa-desa sekitarnya.*