Hidayatullah.com–Terik matahari yang menyengat tidak menyurutkan ribuan umat Islam di Jawa Barat untuk hadir sekaligus menyimak orasi yang disampaikan pengurus Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Jabar yang berlangsung di stadion Jalak Harupat ,Soreang,Kabupaten Bandung, Rabu (29/6/2011).
Inti pesan dan ajakan yang disampaikan narasumber adalah penting umat Islam memperjuangkan tegaknya kembali sistem khilafah. Sehingga syariat Islam dapat terlaksana secara menyeluruh (kaffah) dan umat Islam terlepas dari sistem bathil yang banyak menyengsarakan kehidupan umat Islam dalam segala aspek. Pada orasinya Humas HTI Jabar, Luthfi Afandi banyak menyoroti tentang kehidupan umat Islam sekarang yang terpinggirkan.
Isu terorisme yang tidak ada ujungnya pada hakekatnya bertujuan menutup celah bagi umat Islam untuk melaksanakan syariat.
Sementara itu salah seorang Ketua DPP HTI,Dr KH.Fahmi Luqman,M.Hum, lebih banyak menyoroti masalah penegakan hukum yang terkesan tidak serius dan tebang pilih.
Merajalelanya korupsi di Indonesia dewasa ini adalah salah satu buah dari sistem hukum yang tidak tegas dan penyelenggaraan negara yang hanya bertujuan mencari sekaligus melanggengkan kekuasaan.
Acara yang dikemas dalam bentuk tabligh dan teatrikal tersebut mampu menahan ribuan peserta untuk tidak beranjak dari tempat duduk hingga acara berakhir. Diujung acara Konferensi Rajab tersebut dibacakan deklarasi dukungan dari berbagai kalangan.*