ABU ABDILLAH AL JALA’ adalah ulama ahli ibadah yang merupakan murid dari Dzu Nun Al Mishri. Pada suati saat ia berkata kepada kedua orangtuanya yang juga merupakan ahli ibadah,”Saya ingin kalau ayah dan ibu menghibahkan diriku kepada Allah”.
Kedua orangtua Abu Abdillah Al Jala’ pun menjawab,”Kita telah menghibahkan engkau untuk Allah”.
Akhirnya Abu Abdillah Al Jala’ meninggalkan rumah kedua orangtuanya dalam waktu yang cukup lama. Hingga sampai suatu saat ia kembali ke rumah di malam hari dan dalam keadaan hujan.
Abu Abdillah Al Jala’ pun akhirnya mengetuk pintu dan kedua orangtuanya pun bertanya,”Siapa?” Abu Abdillah Al Jala’ menjawab,”Putra kalian”.
Dari dalam rumah kedua orangtua Abu Abdillah Al Jala’ menjawab,”Ya, dulu kami memiliki putra, namun sekarang sudah kami hibahkan kepada Allah. Kami orang Arab, tidak akan mengambil kembali apa yang telah kami hibahkan”, dan mereka tidak membukakan pintu. (Hilyah Al Auliya, 10/ 315)