Hidayatullah.com– Organisasi kemanusiaan Arab Saudi KSrelief menyalurkan bantuan ke sejumlah daerah yang sedang mengalami bencana di negara Sudan, Yaman dan Libanon.
Di Sudan, KSrelief mendistribusikan 500 paket makanan di wilayah Dongola, Negara Bagian Utara, pada hari Kamis (12/9/2024), yang memberikan manfaat bagi 5.105 orang yang terkena dampak banjir bandang dan hujan lebat. Bantuan itu merupakan bagian dari tahap kedua proyek bantuan pangan 2024.
Di Yaman, KSrelief menyediakan 158 kantong tidur dan 92 tenda untuk 948 orang di kamp Al Sabran, di distrik Al-Madina, Provinsi Marib, sebagai bagian dari proyek bantuan tempat penampungan darurat.
Pusat Kesehatan Al-Ja’dah di Provinsi Hajjah, Yaman, yang didukung oleh KSrelief, menyediakan layanan medis kepada 2.164 orang dari tanggal 21 hingga 27 Agustus. Klinik merawat pasien di berbagai departemen termasuk gawat darurat, penyakit dalam, pediatri, dan kebidanan, sementara 1.992 orang menerima pengobatan.
Di Libanon bagian utara, KSrelief mendanai 59 misi ambulans di distrik Miniyeh melalui Subul Al Salam Social Association. Misi ini meliputi bantuan transportasi bagi pasien dan layanan darurat di daerah pengungsian dan masyarakat setempat yang menampung mereka, lansir Arab News Ahad (15/9/2025).*