Hidayatullah.com– Arab Saudi telah mengumumkan akan membangun sebuah theme park berdasarkan serial animasi Jepang populer Dragon Ball.
Taman rekreasi itu akan menjadi tempat wisata pertama di dunia yang memakai waralaba media populer seperti itu.
Menurut Qiddiya Investment Company (QIC), perusahaan investasi yang sepenuhnya dimiliki oleh negara Arab Saudi, taman rekreasi itu akan menggunakan lahan lebih dari setengah juta meter persegi. Qiddiya adalah proyek hiburan dan pariwisata raksasa yang dibangun di dekat ibu kota Saudi, Riyadh. Proyek itu merupakan bagian dari diversifikasi ekonomi supaya negara itu tidak hanya tergantung kepada pendapatan dari sektor migas.
Rancangan pendirian taman hiburan itu merupakan bagian dari kemitraan strategis jangka panjang antara QIC dan Toei Animation, produser Dragon Ball asal Jepang.
Menurut website resmi Dragon Ball, di taman rekreasi itu akan ada roller coaster berkapasitas sedikitnya 30 kursi yang dibangun di dalam wahana berbentuk Shenron sepanjang 70 meter, karakter naga yang terdapat dalam cerita Dragon Ball.
Pengumuman perihal rencana pembangunan Dragon Ball theme park itu disampaikan hanya beberapa pekan setelah kreator Drgon Ball Akira Toriyama meninggal dunia, lansir BBC Senin (25/3/2024).
Toriyama meninggal pada 1 Maret falam usia 68 tahun. Hanya keluarga dan beberapa temannya yang menghadiri pemakamannya, menurut pernyataan yang dimuat di website Dragon Ball.
Komik Dragon Ball dirilis perdana pada 1984. Kisahnya menceritakan petualangan seorang anak lelaki bernama Son Goku mengumpulkan bola-bola naga ajaib yang dapat memberikannya kekuatan super.
Komik itu merupakan salah satu komik Jepang yang paling laris sepanjang masa.*