Hidayatullah.com–Talibah telah bersumpah untuk terus berperang melawan pasukan Amerika serikat yang masih berada di Afghanistan. Taliban juga menegaskan bahwa mereka tidak memainkan peranan apapun dalam serangan 11 September 2001.
Dalam pernyataannya, Taliban mengatakan bahwa Amerika Serikat telah menggunakan serangan 11 September itu sebagai alasan untuk invasi ke Afghanistan pada tahun 2001.
Taliban juga mengatakan, masyarakat internasional bertanggung jawab atas kematian ribuan orang warga Afghanistan selama invasi Amerika Serikat tersebut.
Taliban mengatakan bahwa setiap tahunnya Afghanistan memperingati hari 11 September sebagai peristiwa yang tidak ada campur tangan mereka.
Amerika Serikat dan sekutunya menginvasi Afghanistan pada bulan Oktober/November 2001 setelah Taliban yang tengah berkuasa menolak untuk menyerahkan Usamah bin Ladin.
Taliban menegaskan bahwa dengan kemampuan yang tidak terbatas untuk melancarkan perang panjang melalui pemberontakan di seluruh wilayah Afghanistan, mereka berhasil memasukkan Amerika Serikat ke dalam catatan buruk dalam sejarah.
Amerika Serikat telah mulai menariki pasukannya di Afghanistan yang mencapai sekitar 100 ribu personil. Rencananya penarikan seluruh pasukan Amerika dari Afghanistan akan selesai pada akhir tahun ini.*