Hidayatullah.com–sekretaris Jenderal Organisasi Kerjasama Islam (OKI) Ekmeleddin Ihsanoglu mengatakan bahwa negara-negara anggota OKI telah memberikan kontribusi dalam mendukung dan memfasilitasi kerjasama regional, guna menciptakan perdamaian, keamanan dan pembangunan di wilayah Afghanistan dan sekitarnya. Khususnya dalam mengintensifkan dialog antara Afghanistan dengan negara tetangganya.
Hal itu disampaikan Ihsanoglu dalam pidatonya di Konferensi Istanbul untuk Afghanistan and Kerjasama di Jantung Asia, pada Rabu 2 Nopember 2011 di kota Istanbul, Turki.
Menurut Ihsanoglu yang dilansir SPA (03/11/2011), Afghanistan adalah negara yang penting, mengingat negeri atap dunia itu memiliki sumber daya manusia dan sumber daya alam dalam jumlah yang sangat banyak. Dengan lokasi geografis dan historisnya yang strategis, Afghanistan dapat menjadi penghubung untuk menciptakan perdamaian dan kerjasama di kawasan Asia Tengah, Asia Selatan dan Timur Tengah.
Dalam kesempatan yang sama, Ihsanoglu mengumumkan bahwa proyek pembangunan rel kereta api yang menghubungkan Dushanbe-Mazar i Syarif-Herat, sedang dalam proses pengerjaan.
Afghanistan juga sudah mulai ikut aktif dalam kerjasama di berbagai bidang seperti pertanian, pembangunan ketahanan pangan, perdagangan, pengentasan kemiskinan, transportasi dan juga kerjasama dalam bidang ilmu pengetahuan.
Pada bagian akhir pidatonya, Ihsanoglu mengulangi komitmennya untuk menggelar Konferensi Ulama, bekerjasama dengan pemerintah Afghanistan pada suatu saat nanti.*