Hidayatullah.com—Kebakaran besar melanda bangunan Katedral Notre-Dame di Paris hari Senin (15/4/2019) sehingga merusak bagian atap, tetapi petugas pemadam kebakaran (damkar) mengatakan bahwa mereka berhasil menyelamatkan struktur batu bangunan tersebut dari keruntuhan.
Dilansir Reuters, api mulai berkobar pada awal malam hari Senin, merambat cepat hingga ke atap dan pucuk menara.
Sementara api terus berkobar, petugas damkar berusaha agar satu dari menara lonceng utama gereja berusia ratusan tahun itu tidak ambruk. Seorang petugas dikabarkan terluka.
“Sekarang kami yakin dua menara Notre-Dame berhasil diselamatkan,” kata kepala dinas damkar Paris Jean-Claude Gallet kepada para reporter di lokasi kejadian. “Kami menilai struktur utama Notre-Dame berhasil diamankan.”
Meskipun demikian, Gallet mengatakan bahwa masih ada risiko sebagian struktur dalam bangunan ambruk, dan petugas harus terus melakukan upaya pendinginan.
Selain berusaha memadamkan api, petugas damkar arus berjibaku menghadapi kepulan asap dan reruntuhan timbal dari atap yang meleleh, serta menyelamatkan karya seni dan benda-benda kuno di dalam gereja yang didirikan lebih dari 800 tahun silam itu.
Sebuah mahkota yang terbuat dari gelagah dan emas serta baju tunik yang dipakai oleh Saint Louis, seorang raja Prancis di abad ke-13, berhasil diamankan, kata rohaniwan pejabat tinggi administrasi Notre-Dame, Monsignor Patrick Chauvet. Akan tetapi petugas damkar kewalahan untuk menyelamatkan sebagian lukisan-lukisan berukuran besar tepat pada waktunya, imbuh pejabat gereja tersebut.
https://www.youtube.com/watch?v=vl9BvEeTFco
Ribuan orang tampak berjajar di jembatan-jembatan Sungai Seine dan di sepanjang tepian sungai untuk melihat peristiwa kebarakan yang melanda bangunan bersejarah yang menarik kunjungan banyak wisatawan setiap tahunnya itu.
Kantor Kejaksaan Paris mengatakan pihaknya sudah mulai melakukan penyelidikan terhadap peristiwa kebakaran itu. Sejumlah sumber kepolisian mengatakan bahwa mereka saat ini bekerja dengan asumsi kejadian tersebut merupakan kecelakaan, bukan tindakan yang disengaja.
Laporan BBC menyebutkan kebakaran bermula di bagian atap bangunan gereja yang sedang direnovasi. Menara tertinggi di gereja itu ambruk akibat dilahap si jago merah.*