Hidayatullah.com– Kanada hari Jumat (7/10/2022) mengumumkan pada akan secara permanen melarang masuk ke wilayahnya lebih dari 10.000 anggota rezim “pembunuh” Iran, termasuk Korps Garda Revolusi Iran yang dituding Ottawa bertindak kejam terhadap rakyatnya.
Perdana Menteri Justin Trudeau mengatakan dia akan memasukkan – berdasarkan undang-undang imigrasi dan pengungsi Kanada – lebih dari 10.000 anggota Garda Revolusi Iran dan pejabat senior Iran ke dalam daftar cekal masuk ke wilayah Kanada.
Dia menegaskan bahwa langkah itu merupakan tindakan terkuat yang bisa dilakukan Kanada terhadap suatu negara atau entitas negara, seraya menegaskan bahwa kebijakan seperti ini sebelumnya dilakukan hanya terhadap rezim yang melakukan genosida atau kejahatan perang.
Mereka yang masuk dalam daftar itu tidak akan dapat masuk ke wilayah Kanada selamanya dan dilarang memiliki atau menyimpan aset atau melakukan aktivitas keuangan di negara itu.
Setidaknya 92 orang telah tewas di Iran sejak 16 September menurut laporan organisasi yang berbasis di Oslo Iran Human Rights. Sementara angka resmi pemerintah Iran melaporkan sekitar 60 tewas, termasuk 12 anggota pasukan keamanan.
Ribuan orang di Kanada turun ke jalan beberapa pekan ini dalam demonstrasi solidaritas menyusul kematian Mahsa Amini akibat penyiksaan oleh polisi moral Iran.
Ottawa telah menerapkan sanksi atas program nuklir Iran, dan pekan lalu PM Trudeau mengumumkan sanksi baru terhadap puluhan pejabat Iran, termasuk dari kepolisian moral.
Kanada juga menekan Teheran untuk memberikan kompensasi kepada keluarga korban penerbangan PS752 yang ditembak jatuh pada Januari 2020, yang menewaskan 176 orang termasuk 85 warga negara dan pemukim tetap Kanada.
“Rezim Iran adalah terorisme yang disponsori negara. Rezim itu represif, teokratis, dan misoginis,” kata Wakil PM Chrystia Freeland dalam konferensi pers seperti dikutip AFP.
“Kami secara resmi mengakui fakta itu dan mengambil tindakan yang sepadan dengan hal itu,” katanya.
Trudeau dan Freeland juga mengatakan Ottawa akan menjatuhkan sanksi ekonomi meluas terhadap individu dan entitas Iran dan mengambil langkah guna mencegah aksi pencucian uang oleh mereka di Kanada.
Siapa saja yang tercantum dalam daftar itu dan memiliki ikatan dengan Kanada akan dicabut visanya atau status pemukim tetapnya dibatalkan, imbuh mereka.*