Hidayatullah.com—Kabar ini disampaikan General Manager Commerce Divisi Telkom Flexi Area Jatim, Bali, dan Nusra, Yoyok Setyono. Direktur Konsumer Telkom, I Nyoman G. Wiryanatha menyampaikan kepada wartawan, paling lambat peluncuran sebelum Ramadhan.
“Kemungkinan awal Agustus atau paling lambat sebelum bulan Ramadhan, Flexi Muslim sudah bisa dipasarkan di seluruh daerah di Indonesia,” katanya usai peluncuran resmi Flexi Muslim di Royal Plasa Surabaya, Selasa malam.
Untuk sementara, produk inovasi telepon berbasis CDMA Flexi tersebut baru dipasarkan untuk wilayah Jatim dengan target sekitar 200 ribu unit. Dijual dengan harga khusus Rp199 ribu atau lebih murah dari harga normal Rp333 ribu per unit.
Executive General Manager Divisi TelkomFlexi, Dodiet Hendrojono, kepada wartawan di Surabaya menyatakan optimistis produk baru ini akan mendapat respons positif dari konsumen.
“Saat ini, sekitar 5.000 unit produk Flexi Muslim sudah dipesan salah satu pondok pesantren di Jatim,” katanya di sela-sela peluncuran produk tersebut.
Flexi Muslim dilengkapi berbagai fitur kebutuhan umat muslim, seperti Al Quran 30 juz, pengingat waktu shalat, petunjuk arah kiblat, dan layanan tausyiah. “Jatim merupakan daerah pertama yang menikmati produk ini. Awal Agustus nanti, produk ini akan dipasarkan secara nasional,” ujar Dodiet.
Ia menambahkan, hingga saat ini total pelanggan Flexi secara nasional sekitar 13,7 juta dan ditargetkan sampai akhir 2009 bisa mencapai angka 16 juta-17 juta pelanggan. [cha/hidayatullah.com]