Hidayatullah.com–Hamas mengatakan pada hari Ahad (15/01/2012) bahwa Otoritas Palestina menangkap 805 anggotanya di Tepi Barat selama tahun 2011.
Sebanyak 350 di antaranya adalah orang-orang yang pernah dibebaskan dari penjara Israel dan 8 jurnalis.
Jumlah penangkapan terbanyak terjadi di daerah Nablus, di mana 310 anggota Hamas ditangkap sepanjang 2011.Sebanyak 67 orang diadili di pengadilan.
Tidak itu saja, Otoritas Palestina juga berlaku diskriminatif terhadap anggota Hamas dalam hal kepegawaian. Tercatat selama 2011 ada 21 orang dipecat karena terkait dengan Hamas.
Menurut Hamas, pada bulan Juli lalu ratusan tokoh dan pendukung partainya dipanggil pihak keamanan Otoritas Palestina dan 68 anggota mereka ditahan.
Tokoh senior Hamas Khalil Al Hayyah kepada wartawan hari Sabtu kemarin mengatakan, Hamas dan Fatah telah mengatasi kesalahpahaman pada pekan sebelumnya, di mana pejabat Fatah mengaku bahwa mereka dilarang masuk oleh Hamas ke Jalur Gaza, sebuah tuduhan yang disangkal oleh Hamas. Demikian dilansir Maan.*