Assalamu’alaikum wa Rahmatullahi wa Barakatuh
Dokter, ibu saya usia 75 tahun terkena penyakit parkinson (tangan bergetar terus), sudah berobat ke dokter dan mendapatkan obat. Alhamdulillah, getaran mulai berkurang. Namun, efek sampingnya ingatan beliau untuk peristiwa yang baru terjadi selalu lupa, tapi untuk peristiwa dua hari lalu masih diingatnya. Beliau ingin beralih ke herbal, tapi tidak mau minum kapsul. Mohon jawaban dan penjelasan Dokter.
Ummi Aisha
Bogor, Jawa Barat
Wa’alaikumsalam wa Rahmatullahi wa Barakatuh
Semoga Allah subhanahu wa ta’ala memberikan kesembuhan untuk penyakit yang diderita ibu Anda. Sedikit perlu saya jelaskan, parkinson adalah gangguan pada saraf yang ada di otak. Jauh di dalam otak ada sebuah daerah yang disebut ganglia basalis. Jika otak memerintahkan suatu aktivitas (misalnya mengangkat lengan), maka sel-sel saraf di dalam ganglia basalis akan membantu menghaluskan gerakan tersebut dan mengatur perubahan sikap tubuh. Ganglia basalis mengolah sinyal dan mengantarkan pesan ke talamus, yang akan menyampaikan informasi yang telah diolah kembali ke korteks otak besar.
Keseluruhan sinyal tersebut diantarkan oleh bahan kimia neurotransmiter sebagai impuls listrik di sepanjang jalur saraf dan di antara saraf-saraf. Neurotransmiter yang utama pada ganglia basalis adalah dopamin.Pada penyakit parkinson, sel-sel saraf pada ganglia basalis mengalami kemunduran sehingga pembentukan dopamin berkurang dan hubungan dengan sel saraf dan otot lainnya juga lebih sedikit.
Penyebab dari kemunduran sel saraf dan berkurangnya dopamin terkadang tidak diketahui. Penyakit ini cenderung diturunkan, walau terkadang faktor genetik tidak memegang peran utama.
Kadang penyebabnya diketahui. Pada beberapa kasus, parkinson merupakan komplikasi yang sangat lanjut dari ensefalitis karena virus (suatu infeksi yang menyebabkan peradangan otak). Kasus lainnya terjadi jika penyakit degeneratif lainnya, obat-obatan atau racun mempengaruhi atau menghalangi kerja dopamin di dalam otak. Misalnya obat anti psikosa yang digunakan untuk mengobati paranoia berat dan skizofrenia menghambat kerja dopamin pada sel saraf.
Pada banyak penderita, mulanya parkinson muncul sebagai tremor (gemetar) tangan ketika sedang beristirahat. Tremor akan berkurang jika tangan digerakkan secara sengaja dan menghilang selama tidur. Stres emosional atau kelelahan bisa memperberat tremor. Pada awalnya tremor terjadi pada satu tangan, akhirnya akan mengenai tangan lainnya, lengan dan tungkai. Tremor juga akan mengenai rahang, lidah, kening dan kelopak mata.
Pada sepertiga penderita, tremor bukan merupakan gejala awal; pada penderita lainnya tremor semakin berkurang sejalan dengan berkembangnya penyakit dan sisanya tidak pernah mengalami tremor.
Untuk penggunaan herba, ada beberapa yang bisa dikonsumsi untuk menguatkan kembali fungsi otak tersebut antara lain:
1. Madu
2. Minyak Zaitun
3. Pegaga
4. Sarang Semut
5. Coklat bubuk asli
6. Secang
Keenam herba ini, insya Allah dapat berfungsi menguatkan kembali kerja otak agar bisa lebih baik lagi.
Bagian-bagian tubuh bisa juga dibaluri dengan minyak zaitun, karena minyak ini merupakan minyak dari pohon yang diberkahi. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam sangat suka membasahi rambut dan badan beliau dengan minyak zaitun.
Semoga Allah memberi kesembuhan.*