Hidayatullah.com–Kepala Departemen Ilmu Agama Turki yang berada di bawah Kementrian Agama Turki, Benjamin Barak , menyatakan bahwa jumlah huffadz atau penghafal Al Qur`an di Turki mencapai 120.080 orang. Hal ini disampaikan Barak saat acara pemberian piagam penghargaan kepada para penghafal Al Qur`an di sebuah kampus di provinsi Malatya, demikian lansir Turk Press pekan ini.
Barak sendiri menekankan akan pentingnya menghafal Al Qur`an dan memahami ilmu-ilmu agama sekaligus menegaskan bahwa departemen yang dipimpinnya bersedia membantu dan dan mendukung lembaga-lembaga tahfizd Al Qur`an diseluruh wilayah Turki.
Barak juga menyebutkan bahwa saat ini terdapat 300 madrasah dengan 61 ribu murid yang menghafal Al Qur`an dan 15 ribu halaqah, saat ini juga pemerintah telah menyerahkan penghargaan kepada 6150 siwa penghafal Al Qur`an.
“Sejak tahun 1932 kami memulai halaqah untuk menghafal Al Qur`an hanya dengan 9 orang saja, dan sekarang sudah mencapai jumlah yang sudah kita ketahui ini. Pemerintah juga akan mengadakan pembelajaran Al Qur`an untuk 1 juta 150 ribu penduduk dengan diampu oleh 40 ribu pengajar di tahun 2015-2016 ini.” Imbuhnya Barak.* Azzam/Kairo