Hidayatullah.com—Sebanyak 5.899 orang Rohingya telah masuk ke Thailand secara ilegal lewat laut dalam 48 kedatangan sejak bulan Oktober 2012, demikian kata pihak berwenang yang dikutip Xinhua dari Bangkok Post, Kamis (7/2/2013).
Letjen Dithaporn Sasasamit dari Komando Operasi Keamanan Nasional Thailand mengatakan, dari jumlah itu sebanyak 1.752 orang pria, wanita dan anak-anak masih berada di Thailand. Sedangkan sisanya sudah diusir keluar.
Para imigran pria Rohingya yang berjumlah 1.177 ditempatkan di tempat penampungan di Biro Polisi Imigrasi di Provinsi Songkhla dan provinsi-provinsi tetangganya. Sementara 265 orang lain ditahan di kantor institusi lainnya.
Sebanyak 310 wanita dan anak-anak Rohingya saat ini berada di tempat penampungan yang didirikan oleh kantor sosial dan kemanusiaan di Songkhla.
Berdasarkan pertemuan para pejabat terkait dengan kementerian luar negeri di Thailand akhir Januari lalu, pemerintah Bangkok memutuskan memberikan bantuan kemanusiaan kepada pengungsi Rohingya hanya selama 6 bulan saja.
Para perwakilan pengungsi meminta kepada pemerintah Thailand agar tidak mengrimkan kembali orang Rohingya ke Myanmar, yang telah menolak kewarganegaraan mereka. Baca berita sebelumnya “Muslim Thailand Desak Pemerintah Beri Rohingya Tempat Bernaung”.*