Hidayatullah.com- Jama’ah Masjid Manarul ‘Ilmi (JMMI) dan Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK) Institut Teknologi Surabaya menggelar gerakan seribu hijab dalam rangka memperingati hari Hijab Internasional atau International Hijab Solidarity Day (IHSD), berlangsung selama dua puluh lima hari, sejak tanggal 4 hingga 28 September nanti.
Demikian keterangan Hafid Dwi Nurjannah, selaku ketua panitia acara IHSD kepada hidayatullah.com, Rabu (10/09/14) kemarin.
Perempuan dari Komisi C FSLDK ITS (bagian kemuslimahan.red) menjelaskan Gerakan seribu Hijab ini merupakan gerakan untuk mengumpulkan Hijab. Dimana hasilnya akan diberikan kepada mahasiswi LDK Surabaya raya. Hijab tidaj harus baru yang penting masih layak pakai.
“Sasaran untuk saat ini masih sekitar LDK se Surabaya raya, tapi kalau ada rekomendasi tempat penyebaran bisa dipertimbangkan,” kata Dwi Nurjannah .
Sambung Dwi, sebenarnya kami juga ingin mengadakan aksi di lapangan dan saat aksi itu nantinya juga dengan membagi-bagikan Hijab ke masyarakat sekitar, seperti tahun kemarin mahasiswa dari LDK se-Surbaya raya terjun ke taman Bungkul.
“Untuk tahun ini, aksi di lapangan masih dalam pewacanaan bersama Universitas Surabya, menunggu hasil syuro, maksimal minggu ini keputusannya,” ungkapnya.
Nurjannah menuturkan selain gerakan seribu hijab juga ada TweetMob#IHSD @FSLDKSurya, lomba cerpen dan mading kreatif Lembaga Dakwah Jurusan (LDJ) ITS dan Talkshow.*/Achmad Fazeri (Surabaya)