Sahabat Al-Aqsha & Hidayatullah.com—Presiden IHH, Gulent Yildrim, meminta semua peserta kafilah kapal kemanusiaan Freedom Flotilla untuk bersabar dan mematuhi strategi yang dibuat untuk menembus blokade Israel atas Gaza. Meski demikian, Gulent tidak menyebutkan strateginya kepada 547 peserta yang berkumpul di Antalya pada Senin malam (24/5) itu.
Katanya, selain mengancam, Israel akan membuat wacana bahwa kafilah Freedom Flotilla bertujuan memberi bantuan kepada HAMAS saja. “Yang kita bantu adalah rakyat Palestina, khususnya Gaza,” ujar Gulent.
Untuk itu, katanya, dia berterima kasih kepada Allah, bukan hanya Muslim yang ikut dalam kafilah ini tapi juga Kristen dan Yahudi. “Maka, bersama-sama kita akan kembalikan harga diri rakyat Gaza,” kata Gulent
Wakil ketua IHH, Durmus Aydin mengatakan, jumlah peserta yang terdaftar di IHH Turki ada 547 orang dari 29 negara dan terus bertambah. Sedangkan peserta dari Eropa dipastikan sebanyak 117 orang dengan membawa 5 kapal dan 2600 ton bahan bangunan, makanan, obat-obatan, peralatan sekolah, dan lainnya.
Durmus melanjutkan, dalam rombongan Eropa tersebut juga terdapat 16 anggota parlemen dan 10 orang VIP. Negara partisipan dari Eropa di antaranya Yunani, Islandia, Norwegia, Mecedonia, Inggris, Skotlandia, dan lainnya. [Laporan Dzikrullah, Santi Soekanto dan Surya Fachrizal/hidayatullah.com]
Salurkan Bantuan Anda untuk Palestina melalui; Sahabat Al-Aqsha & Hidayatullah.com